Dosen Fakultas Farmasi UHO Edukasi Masyarakat Terkait Pemanfaatan Kantung Celup dan Diffuser Berbahan Herbal
Dosen Fakultas Farmasi Universitas Halu Oleo (UHO) yang tergabung dalam Tim Pengabdian Program Kemitraan Masyarakat Internal (PKMI) mengedukasi masyarakat di Kecamatan Kambu, Kota Kendari pada Rabu, 2 Agustus 2023.
LABRITA.ID - Dosen Fakultas Farmasi Universitas Halu Oleo (UHO) yang tergabung dalam Tim Pengabdian Program Kemitraan Masyarakat Internal (PKMI) mengedukasi masyarakat di Kecamatan Kambu, Kota Kendari pada Rabu, 2 Agustus 2023.
Edukasi dalam bentuk sosialisasi yang diketuai Astrid Indalifiany, S.Farm., M.Si. dan beranggotakan apt. Vica Aspadiah, S.Farm., M.S.Farm. dan Rahmat Muliadi, S.Farm., M.S.Farm. ini berupa pemanfaatan kantung celup dan diffuser dengan menggunakan bahan herbal.
"Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi bagaimana memanfaatkan kantung celup dan diffuser dengan menggunakan beberapa tanaman herbal," terang Astrid Indalifiany, S.Farm., M.Si. pada Minggu, 6 Agustus 2023.
Astrid merinci, untuk pemanfaatan kantung celup dapat diisi dengan tanaman herbal seperti jahe, kunyit, temulawak, kencur dan kunyit putih yang dapat diseduh secara praktis. Sedangkan dalam bentuk diffuser dapat memanfaatkan kulit jeruk dan minyak esensial.
"Tujuannya dengan menggunakan bahan herbal ini dapat meningkatkan daya tahan tubuh, mengingat saat ini sedang marak penyakit seperti flu, DBD, dan lain sebagainya, sehingga perlu pencegahan dengan cara meningkatkan daya tahan tubuh," terang Astrid dalam keterangan tertulis yang diterima media ini.
Selain melakukan sosialisasi yang diikuti secara antusias masyarakat, para dosen Fakultas Formasi UHO juga ini membagikan bibit jahe, kunyit, temulawak, dan kencur kepada pemerintah setempat untuk ditanam di kebun toga.
Laporan: Didul