SDC Diharapkan Membantu Mengurangi Kemiskinan dan Pengangguran di Kendari

Wali Kota Kendari, Sulkarnain Saat Melantik Pengurus SDC Kota Kendari. (Foto: La Ato/Labrita.Id)

30/12/2019 905

LABRITA.ID - Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Kendari tahun 2018, angkatan kerja di Kota Kendari sebanyak 166.602 orang, sedangkan yang bukan berjumlah 9.141 orang.

Pernyataan tersebut disampaikan Wali Kota Kendari, Sulkarnain dalam sambutannya saat acara pengukuhan pengurus Skill Development Center (SDC) Kota Kendari periode 2019-2023, Sabtu (28/12/2019).

Menurutnya, dari jumlah angkatan kerja tersebut jika diteliti lebih jauh, yang bekerja sebanyak 154.567 orang dan pengangguran terbuka berjumlah 12.305 orang atau 7,22 persen.

"Data tersebut menunjukan masalah yang harus dicarikan solusi penanganannya supaya angka pengangguran dapat dikurangi, demikian juga dengan angka kemiskinan," kata Sulkarnain.

Dengan adanya Forum SDC ini, Sulkarnain berharap, masalah pengangguran dan kemiskinan di Kota Kendari bisa teratasi. Hal ini dikarenakan SDC merupakan forum yang melibatkan para stakeholder pemerintah, dunia usaha dan dunia industri, serta lembaga pendidikan vokasi.

"Saya berharap forum ini dapat memetakan data masyarakat yang belum berkerja secara valid, by name, by addres, dan by phone, serta memetakan kebutuhan tenaga kerja untuk dunia usaha dan dunia industri, juga jabatan atau keterampilan yang dibutuhkan  sehingga kita dapat merencanakan jenis pendidikan vokasi yang dibutuhkan," kata Sulkarnain.

"Dengan konsep ini, saya yakin angka pengangguran dapat kita turunkan," tambahnya.

Sebelum menutup sambutannya, Sulkarnain berpesan kepada pengurus Forum SDC agar prosesi pengukuhan tersebut tidak hanya dimaknai sebagai acara seremonial belaka.

"Jika saudara-saudara merasa bertanggung jawab, saya yakin SDC bisa menjadi berkah bagi saudara-saudara kita yang masih menganggur," tutup Sulkarnain.

Laporan: La Ato